Next Prev

    Agenda Sekolah

    Sebagai sarana komunikasi sekolah dengan orang tua murid dalam mendampingi dan menginformasikan nilai, absensi dan kegiatan pembelajaran di Sekolah.

    Google Sites

    Halaman ini memuat informasi mengenai kurikulum, kesiswaan, laporan harian guru & karyawan, komite sekolah, dan alumni di SMA Pangudi Luhur Jakarta.

    Sambutan Kepala Sekolah

    Drs. Agustinus Mulyono

    Salam sejahtera bagi kita semua,

    Yang terhormat bapak/ibu guru, bapak/ibu orangtua murid, saudara-saudari pemerhati pendidikan dan yang saya kasihi dan banggakan para murid SMA Pangudi Luhur Jakarta,

    Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat dan karunia-Nya kita dapat memulai Tahun Pelajaran 2024/2025.

     Saya, selaku Kepala SMA Pangudi Luhur Jakarta, dengan rasa bangga dan bahagia, menyambut para murid, bapak ibu guru, bapak ibu orangtua murid dan saudara-saudari pemerhati pendidikan di SMA Pangudi Luhur Jakarta yang telah mendukung dan kontribusi untuk memulai  tahun pelajaran 2024/2025.

    Sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas dan membentuk generasi penerus bangsa yang kompeten dan berkarakter, kami berusaha terus beradaptasi dengan perkembangan zaman. Dalam era digital ini, teknologi informasi telah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupan kita sehari-hari. Oleh karena itu, kami menyadari pentingnya memanfaatkan teknologi informasi dalam proses pembelajaran.

    Pada tahun pelajaran ini, SMA Pangudi Luhur Jakarta akan mengimplementasikan pembelajaran berbasis IT yang inovatif dan interaktif. Kami percaya bahwa dengan memanfaatkan teknologi informasi, kita dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses pembelajaran, serta membuka peluang baru bagi siswa untuk mengembangkan keterampilan digital yang relevan dengan tuntutan zaman.

    Melalui pembelajaran berbasis IT, kami bertujuan untuk membentuk murid menjadi individu yang kompeten dalam penguasaan teknologi, mampu berpikir kritis, kreatif, dan mampu bekerja secara kolaboratif. Selain itu, kami juga tetap menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila sebagai landasan moral dan etika yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

    Sebagai lembaga pendidikan Katolik, kami mengajarkan nilai-nilai kasih, keadilan, dan kepedulian kepada sesama. Kami berkomitmen untuk membentuk murid menjadi pribadi yang berintegritas, memiliki semangat kebersamaan, dan mampu menghargai keberagaman. Kami percaya bahwa melalui pendidikan yang holistik, kami dapat melahirkan generasi yang mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa.

    Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru dan staf yang telah bekerja keras dalam merancang dan melaksanakan kurikulum yang berbasis IT ini. Tanpa dedikasi dan semangat mereka, kita tidak akan mencapai kemajuan yang kita harapkan. Saya juga ingin menyampaikan apresiasi kepada para orang tua yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan kepada kami dalam membimbing anak-anak mereka.

    Kepada para murid, marilah kita sambut tahun pelajaran ini dengan semangat yang tinggi. Manfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan potensi diri, berusaha yang terbaik, dan menjadi pribadi yang tangguh serta berdaya saing. Jadilah pelajar yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki karakter yang kuat, berlandaskan nilai-nilai Pancasila.

    Terakhir, saya ingin mengucapkan selamat datang kepada para siswa baru yang bergabung dengan SMA  Pangudi Luhur Jakarta. Mari kita bersama-sama menjalin persaudaraan, saling mendukung, dan tumbuh bersama dalam lingkungan belajar yang harmonis dan inspiratif.

    Mari kita berkomitmen untuk menjadikan tahun pelajaran 2024/2025 sebagai tahun yang penuh prestasi dan keberhasilan.

    Tuhan memberkati kita semua. Terima kasih.

    Drs. Agustinus Mulyono

    Selengkapnya

    Berita Terbaru

    Sapaan Pagi

    Sapaan Pagi

    8 Januari 2024

    Bapak dan Ibu guru menyambut kedatangan siswa…

    Selengkapnya

    Testimonials

    Mirza Adityaswara

    Selalu ada siklus dalam kehidupan Tak terkecuali SMA Pangudi Luhur pun menghadapi siklus itu dan semua komponen dituntut untuk meletakkan komitmen tinggi serta memiliki daya juang untuk menghadapi perubahan agar selalu berada berprestasi dan disegani. …

    Mirza Adityaswara, Alumnus 1984
    Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
    Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia

    Selengkapnya
    prev   next
    Tutup

    Cari

    Close